Program pengasuhan berbasis mindfulness untuk meningkatkan luaran untuk anak-anak dan orang tua mereka

Pesan utama

- Program pelatihan orang tua berbasis mindfulness dapat memperbaiki beberapa luaran bagi anak dan orang tua, termasuk perbaikan kemampuan penyesuaian emosi dan perilaku anak, keterampilan mengasuh anak, depresi atau kecemasan orang tua, stres pengasuhan anak, dan kemampuan mindfulness orang tua.

Ketika pelatihan orang tua berbasis mindfulness dikombinasikan dengan program pelatihan orang tua berbasis keterampilan, hal ini dapat mengurangi stres pengasuhan anak.

Bukti ilmiah yang ada saat ini masih terbatas dan masih diperlukan lebih banyak penelitian untuk dapat meyakinkan hasil temuan kami.

Permasalahan emosi dan perilaku anak

Permasalahan emosi dan perilaku pada anak-anak adalah hal yang biasa terjadi. Permasalahan ini ditandai dengan berbagai macam perilaku mulai dari eksternalisasi dan/atau internalisasi yang bisa sangat stabil dari waktu ke waktu. Hal ini merupakan penyebab penting disabilitas fungsional pada masa kanak-kanak, dan merupakan prediktor kemampuan psikososial, akademik, dan pekerjaan yang buruk pada masa remaja dan seterusnya. Prevalensi, stabilitas, dan konsekuensi jangka panjang dari permasalahan emosi dan perilaku menjadi dasar pentingnya melakukan intervensi pada masa kanak-kanak ketika pola-pola perilaku lebih mudah dimodifikasi.

Mengapa pelatihan orang tua berbasis mindfulness ?

Pengasuhan anak memiliki peran penting dalam pembentukan dan/atau pemeliharaan permasalahan emosi dan perilaku pada anak. Program pelatihan orang tua berbasis perilaku atau keterampilan telah terbukti memiliki dampak positif pada berbagai luaran pada anak dan orang tua, tetapi itu tidak berhasil untuk semua orang tua. Salah satu alasan mengapa ini terjadi mungkin karena reaksi emosional orang tua yang dapat menghalangi mereka untuk menggunakan keterampilan pengasuhan secara efektif. Memasukkan komponen tambahan dalam pelatihan pengasuhan anak yang bertujuan untuk memperbaiki respons emosional orang tua mungkin dapat meningkatkan luaran dari program-program tersebut. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa intervensi pengasuhan berbasis mindfulness dapat menunjang luaran positif bagi orang tua dan anak-anak dengan meningkatkan kemampuan orang tua untuk mengatur emosi dan stres. Oleh karena itu, menggabungkan pendekatan pengasuhan berbasis mindfulness dengan program pelatihan orang tua pada umumnya dapat bermanfaat bagi orang tua dan anak-anak mereka.

Apa yang ingin diketahui?

Kami mengeksplorasi apakah program pelatihan orang tua berbasis perilaku atau keterampilan dengan tambahan komponen mindfulness atau yang disebut program pelatihan orang tua berbasis mindfulness dapat meningkatkan luaran bagi anak-anak dan pengasuh atau orang tua mereka.

Apa yang sudah dilakukan?

Kami mencari berbagai sumber literatur yang mengevaluasi keefektifan program pelatihan orang tua berbasis mindfulness , termasuk pangkalan data elektronik, tempat pencatatan uji klinis, dan organisasi serta para ahli di bidangnya. Kami menyertakan penelitian yang mengevaluasi intervensi ini menggunakan uji klinis acak terkendali (penelitian di mana peserta dimasukkan secara acak ke salah satu dari dua atau lebih kelompok perlakuan) atau desain eksperimental semu (di mana partisipan dimasukkan ke kelompok perlakuan yang berbeda dengan menggunakan metode yang tidak benar-benar acak). Kami menyertakan penelitian-penelitian yang menilai kemampuan penyesuaian emosi dan perilaku anak, dan/atau berbagai luaran dari orang tua. Beberapa luaran yang dimaksud antara lain keterampilan pengasuhan, stres pengasuhan, depresi atau kecemasan, kemampuan mindfulness dan/atau welas diri.

Apa yang ditemukan?

Kami mengikutsertakan 11 penelitian dan data dari 2118 peserta dalam tinjauan ini. Studi ini membandingkan luaran dari anak-anak atau orang tua (atau keduanya) yang berpartisipasi dalam program pelatihan orang tua berbasis mindfulness terhadap luaran dari anak-anak atau orang tua (atau keduanya) yang tidak berpartisipasi dalam pelatihan orang tua, atau yang berpartisipasi dalam program pelatihan berbasis perilaku atau keterampilan. Ketika kami menggabungkan temuan-temuan dari studi-studi ini, kami menemukan bahwa pelatihan orang tua berbasis mindfulness dapat memperbaiki kemampuan penyesuaian emosi dan perilaku anak, keterampilan pengasuhan, stres pengasuhan anak, depresi dan kecemasan orang tua, dan kemampuan mindfulness itu sendiri jika dibandingkan dengan kelompok tanpa intervensi. Tetapi, kami masih sangat tidak yakin terhadap hasil-hasil ini. Bukti-bukti ilmiah mengenai nilai tambah dari pelatihan mindfulness ketika dimasukkan ke dalam program pelatihan orang tua berbasis keterampilan menunjukkan bahwa pelatihan mindfulness dapat mendorong penurunan stres pengasuhan dan juga dapat mengurangi depresi dan kecemasan orang tua. Tetapi, kami tidak yakin terhadap hasil-hasil ini. Berdasarkan bukti ilmiah yang ada saat ini, masih belum jelas apakah penambahan pelatihan mindfulness ke dalam intervensi pelatihan orang tua berbasis keterampilan akan memberikan efek lebih lanjut terhadap kemampuan penyesuaian emosi dan perilaku anak, keterampilan mengasuh anak, atau mindfulness itu sendiri. Tidak ada penelitian yang melaporkan terjadinya efek samping atau mengukur kemampuan welas diri.

Apa keterbatasan bukti ilmiah tersebut?

Kami tidak yakin dengan keseluruhan bukti ilmiah yang ada. Hal ini terutama karena ada banyak variasi di dalam seluruh kelompok intervensi dan kelompok peserta serta bagaimana luaran tersebut diukur. Studi-studi ini juga biasanya cukup kecil dan peserta cenderung mengetahui intervensi apa yang mereka peroleh. Hal ini terkadang bisa mempengaruhi hasil. Ada kemungkinan bahwa temuan-temuan ini akan berubah seiring dengan semakin banyaknya studi yang dilakukan di bidang penelitian ini.

Seberapa mutakhir bukti ilmiah ini?

Kami mencari dan menyertakan penelitian-penelitian hingga bulan April 2023.

Translation notes: 

Diterjemahkan oleh Dr. dr. Ardo Sanjaya, M.Kes., Pg.Cert., FHEA (Universitas Kristen Maranatha). Disunting oleh dr. Detty S Nurdiati, MPH, PhD, SpOG, Subsp. KFM (Universitas Gadjah Mada). Email Kontak: cochrane-indonesia.fkkmk@ugm.ac.id.

Tools
Information