Apakah terapi psikologis membantu penyembuhan ulkus kaki diabetik dan mencegah kekambuhannya?

Latar belakang

Diabetes adalah suatu kondisi yang menyebabkan tingginya kadar gula dalam darah. Kadar gula darah dikontrol oleh insulin, hormon yang dibuat oleh pankreas. Insulin memerintahkan hati, otot dan sel lemak untuk mengeluarkan gula dari darah dan menyimpannya. Ketika pankreas tidak membuat insulin yang cukup, atau tubuh tidak merespons insulin, maka gula akan menumpuk dalam darah.

Gula darah tinggi dapat merusak saraf pada anggota tubuh (seperti tangan atau kaki) dan menyebabkan rasa kebas. Ini berarti bahwa jika seseorang dengan diabetes terluka kakinya karena menginjak benda tajam, atau mengalami lecet pada kakinya, mereka mungkin tidak menyadarinya. Luka lepuh dapat berkembang menjadi luka terbuka atau luka lecet, yang dikenal sebagai ulkus kaki diabetikum ( diabetic foot ulcers , DFU). Penyembuhan luka akan lama, karena diabetes merusak pembuluh darah dan hal ini akan mengurangi suplai darah dan oksigen serta nutrisi dalam darah, yang diperlukan untuk penyembuhan. Jika tidak diobati, ulkus dapat terinfeksi. Pada kasus yang parah, mungkin diperlukan amputasi jari kaki, kaki, atau lebih.

Penderita DFU mungkin merasa tertekan dengan luka yang dideritanya dan dampaknya terhadap kehidupan mereka. Hal ini dapat mengurangi kemungkinan penyembuhan ulkus, dan membuat ulkus kemungkinan mungkin muncul kembali. Terapi psikologis dapat meningkatkan penyembuhan ulkus dan mencegah kemunculannya kembali, dengan membantu orang merasa dapat mengelola diabetes dan mengatasi DFU.

Apa yang ingin diketahui?

Kami ingin mengetahui apakah terapi psikologi dapat meningkatkan penyembuhan DFU dan mencegah kemunculannya kembali. Kami juga ingin mengetahui apakah hal tersebut memengaruhi jumlah amputasi, kualitas hidup, biaya pengobatan dan keyakinan orang bahwa mereka dapat mengelola kondisi tersebut, selain membandingkan efek dari terapi psikologis yang berbeda.

Metode

Kami mencari uji klinis acak terkontrol yang relevan, di mana perlakuan yang diterima setiap orang dipilih secara acak. Penelitian-penelitian ini memberikan bukti yang paling dapat diandalkan tentang efek pengobatan. Kami kemudian membandingkan hasilnya, dan merangkum bukti ilmiah dari semua penelitian. Kami menilai seberapa pasti bukti-bukti ilmiah tersebut dengan mempertimbangkan faktor-faktor seperti cara penelitian dilakukan, besarnya penelitian, dan konsistensi temuan di seluruh penelitian. Berdasarkan penilaian kami, bukti-bukti tersebut dikategorikan tingkat kepastian sangat rendah, rendah, sedang, atau tinggi.

Apa yang ditemukan

Kami menemukan tujuh penelitian yang melibatkan 290 penderita diabetes yang ditindaklanjuti selama enam minggu hingga enam bulan. Penelitian dilakukan di Australia, Amerika Serikat, Norwegia, Indonesia, Afrika Selatan, dan Inggris. Terapi psikologis yang diteliti adalah:

- konseling (tiga penelitian);

- relaksasi otot (satu penelitian);

- motivasi yang disesuaikan secara individual (satu penelitian);

- terapi yang bertujuan untuk mengembangkan pemahaman seseorang tentang kesejahteraan (satu penelitian);

- terapi perilaku kognitif berbasis kelompok (satu penelitian).

Terapi psikologis dibandingkan dengan perawatan biasa

Kami tidak tahu apakah terapi psikologis meningkatkan penyembuhan DFU, atau mencegah kekambuhan ulkus, karena kepastian bukti ilmiahnya sangat rendah.

Terapi psikologis yang berbeda dibandingkan satu sama lain

Kami tidak tahu apakah beberapa terapi psikologis memiliki efek yang lebih besar daripada yang lain dalam penyembuhan DFU atau pencegahan kembalinya ulkus. Hal ini dikarenakan tidak ada penelitian yang meneliti hal ini, atau bukti ilmiahnya memiliki tingkat kepastian yang sangat rendah.

Kami tidak tahu apakah terapi psikologis memiliki efek pada waktu yang diperlukan untuk kambuhnya ulkus, amputasi, kualitas hidup atau keyakinan seseorang terhadap kemampuannya untuk mengelola kondisinya, karena tidak ada atau terlalu sedikit penelitian yang menyelidiki hal ini. Tidak ada penelitian yang melaporkan informasi tentang biaya terapi psikologis.

Apa artinya?

Tidak ada bukti ilmiah yang kuat mengenai efek terapi psikologis terhadap penyembuhan dan kekambuhan DFU.

Diperlukan penelitian berkualitas tinggi yang melibatkan cukup banyak orang untuk mendeteksi potensi dari terapi psikologis pada penyembuhan atau kekambuhan ulkus diabetikum. Akan sangat membantu jika kita menyepakati ukuran luaran pada semua penelitian di masa depan, sehingga hasil dari penelitian yang berbeda dapat dibandingkan dan dianalisis bersama.

Seberapa mutakhir tinjauan ini?

Bukti dalam Tinjauan Cochrane ini memakai publikasi hingga September 2019.

Translation notes: 

Catatan terjemahan CD012835.pub2 diterjemahkan oleh dr. Sofi Aresy, Sp.PD. (RSUP dr Sardjito). Disunting oleh Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K), Ph.D. (Universitas Gadjah Mada). Email kontak: cochrance-indonesia.fkkmk@ugm.ac.id.

Tools
Information