Perawatan psikologis untuk membantu anak-anak dan remaja dengan asma

Pesan utama

1 . Bukti ilmiah yang ada menunjukkan bahwa intervensi psikologis dapat bermanfaat bagi anak-anak dan remaja dengan asma.
2. Oleh karena adanya perbedaan antar penelitian, sangat sulit untuk membandingkan data, sehingga hasil tinjauan ini menjadi tidak pasti dan sulit diinterpretasikan.

Latar Belakang

Anak-anak dan remaja yang memiliki asma cenderung mengalami gejala ketidaknyamanan psikologis (seperti kecemasan, depresi, atau keduanya) dibandingkan dengan mereka yang tidak memiliki asma. Perawatan psikologis dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan tersebut dan dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam mengelola asma.

Apa yang ingin diketahui?

Kami ingin mengetahui apakah perawatan psikologis lebih baik daripada perawatan biasa atau perawatan tanpa komponen psikologis, atau tanpa perawatan apapun, dalam memperbaiki luaran-luaran sebagai berikut.

1. Gejala kecemasan
2. Gejala depresi
3. Kontak medis (seperti masuk rumah sakit atau kunjungan ke unit gawat darurat)
4. Serangan asma
5. Gejala asma
6. Penggunaan obat
7. Kualitas hidup

Kami juga ingin mengetahui apakah perawatan psikologis memiliki dampak yang tidak diinginkan pada anak dan remaja dengan asma.

Apa yang sudah dilakukan?

Kami mencari berbagai penelitian yang mengevaluasi perawatan psikologis (seperti terapi perilaku, terapi kognitif, atau konseling) dan dibandingkan dengan perawatan standar, perawatan tanpa komponen psikologis, atau tanpa perawatan pada anak laki-laki dan perempuan dengan asma yang berusia lima hingga 18 tahun.

Apa yang ditemukan?

Kami memasukkan 24 penelitian yang melibatkan 1639 anak dan remaja. Ditemukan hasil yang beragam pada hampir semua luaran dalam tinjauan ini: banyak perawatan yang menunjukkan manfaat, tetapi yang lainnya tidak menunjukkan bukti adanya dampak. Hasil dari beberapa penelitian menunjukkan bahwa intervensi psikologis dapat bermanfaat bagi anak-anak dan remaja yang memiliki asma, terutama untuk mengurangi gejala kecemasan atau depresi, mengurangi serangan asma, mengurangi gejala asma, dan meningkatkan penggunaan obat. Pada sebagian besar penelitian, penilaian seberapa penting manfaat perawatan psikologis sulit dilakukan karena skala penilaian tidak dijelaskan dengan baik.

Bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa intervensi psikologis dapat mengurangi kebutuhan untuk kontak medis atau meningkatkan kualitas hidup masih sangat terbatas. Tidak ada penelitian yang melaporkan efek yang tidak diinginkan dari perawatan.

Apa keterbatasan bukti ilmiah tersebut ?

Hasil kami sangat tidak pasti dan sulit untuk diinterpretasikan karena penelitian-penelitian yang masuk dalam tinjauan ini menggunakan teori-teori yang berbeda untuk mengembangkan intervensinya, menggunakan alat yang berbeda untuk mengukur hasil, periode tindak lanjut berbeda, dan definisi luaran yang berbeda (misalnya, satu penelitian mengukur gejala di siang hari, sedangkan penelitian lain mengukur total gejala asma). Oleh karena perbedaan tersebut, sulit untuk membuat perbandingan antar penelitian. Jumlah anak-anak dan remaja juga cenderung kecil pada sebagian besar penelitian, dan beberapa penelitian melaporkan hanya sebagian dari hasil mereka. Penelitian berkualitas tinggi masih diperlukan untuk memperkuat dasar bukti penggunaan perawatan psikologis pada anak dan remaja dengan asma, serta untuk menentukan jenis perawatan psikologis yang paling bermanfaat.

Seberapa mutakhir bukti ilmiah ini?

Bukti ilmiah ini menggunakan penelitian hingga Februari 2023.

Translation notes: 

Diterjemahkan oleh Novi Sulistia Wati. Disunting oleh dr. Detty S Nurdiati, MPH, PhD, SpOG, Subsp. KFM (Universitas Gadjah Mada). Email Kontak: cochrane-indonesia.fkkmk@ugm.ac.id.

Tools
Information